Kisah Iyan, Pemuda Disabilitas yang Jadi Tulang Punggung Keluarga, Tetap Semangat Sekolah

  


Tidak semua anak mampu merasakan hidup yang serba berkecukupan, salah satunya Ilham atau yang akrab disapa dengan Iyan yang memiliki keterbatasan fisik atau disabilitas

Kisah Iyan pun semakin mengharukan lantaran diketahui pemuda ini menjadi tulang punggung keluarga. Dalam unggahan di akun Instagram @sayaphati Iyan memiliki cita-cita yang mulia yakni membahagiakan kedua orang tuanya. 

Dalam sebuah video, tampak Iyan sedang menempuh perjalanan ke sekolah. Dengan keterbatasan yang dimilikinya, pemuda ini harus menempuh jarak hingga 2 kilometer untuk mengenyam bangku pendidikan. 

"Dengan keterbatasan fisik tidak menjadi batasan untuk menggapai mimpi, dengan semangatnya yang pantang menyerah, tidak ada kata lelah dan capek ketika bersekolah. Sehari-hari, ia berjalan 2 km pulang pergi untuk bersekolah," tulis keterangan video tersebut. 

Tak berhenti sampai di sana, Iyan juga menjadi tulang punggung keluarga dengan berjualan bensin botol dan juga kue bungkusan demi memenuhi kebutuhan hidup dan juga biaya sekolah. 

"Bahkan ketika waktu luang iyan berjualan bensin untuk membantu kedua orang tuanya dan biaya sekolahnya, bahkan pernah sepi pembeli," kata keterangan unggahan.

Warganet yang melihat Iyan langsung merasa iba dan berharap jika dirinya tidak mendapatkan perundungan di sekolah maupun lingkungan sekitar tempat tinggalnya. 

Ada pula warganet yang mendoakan Iyan agar mampu mendapatkan jalan yang mudah dalam segala hal yang ingin ia lakukan.

"Calon calon orang sukses dan ahli surga, semoga bisa menggapai cita-citanya dan bisa bawa orang tuanya ke kehidupan yang sangat layak dan bahagia!" kata akun @vickytriadi.97. 

"Masyallah semoga kelak dia menjadi orang sukses di masa yang akan datang aamiin," kata akun @renaldyhandikaa. 

"Semoga di mudahkan Tuhan rezeki iyan dan diberkati keluarga nya yaa. semangat yann????" kata akun @urdoy_.

Belum ada Komentar untuk "Kisah Iyan, Pemuda Disabilitas yang Jadi Tulang Punggung Keluarga, Tetap Semangat Sekolah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel